KATA BENDA BENTUK JAMAK (PLURAL NOUNS)BAHASA JERMAN

Kata Benda Plural bahasa Jerman

Guten tag Meine Freunde: Plural(jamak) nouns merupakan salah satu bentuk kata benda yang sudah ditentukan selain artikel der(maskulin), die (feminim) dan das(netral). 

Bentuk plural(jamak) dapat dilihat dari akhiran sebuah kata. 
misal akhiran -n, -en, e, -r, -er, -s. 

Tetapi terkadang tidak ada akhiran sama sekali, beberapa aturan berikut akan membantu menebak bentuk yang benar dalam kata benda plural(jamak) dalam banyak kasus yang mungkin kita ditemui. 

PLURAL DENGAN AKHIRAN -N/-EN

- Kata benda Maskulin dengan akhiran -e, -ent, -and, -ist, -or
  contoh: der Student - die Studenten (murid)

- Kata Benda Feminim dengan akhran -e, -in, -ion, -ik, -heit, -schaft, -tät, -ung
  contoh: die nation - die Nationen(negara)

catatan: 
Dalam kasus kata benda feminin yang diakhiri dengan, "n" menjadi double nn
contoh: die Lehrerin - die Lehrerinnen (guru)
 
- Bila kata asing yang diakhiri dengan -ma, -um, -us, -we, biasanya kata benda
   akan diakhiri ganti dengan - en
   contoh: das Thema - die Themen(topic)


BACA JUGA ARTIKEL INI                                            
KATA GANTI POSESIF POSSESSIV PRONOMEN
KATA GANTI POSESIF POSSESSIV PRONOMEN

PLURAL DENGAN AKHIRAN-E

- Maskulin dengan akhiran -eur, -ich, -ig, -ling, -ör
  contoh: der Friseur - der Friseure (penata rambut)

- Banyak kata benda feminim menjadi kata tunggal (diganti hurf umlaut atau     
  kondisi  tertentu dalam kata atau kalimat)
  contoh: die Hand - die Hände (tangan)

PLURAL DENGAN AKHIRAN -S

- Kata benda Maskulin, feminine, and netral dengan akhiran -a, -i, -o, -u, -y
contoh:  
der Opa     - die Opas (kakek)
das Auto    - die Autos (mobil)
die Mutti   - die Muttis (mama)
das Hobby - die Hobbys (minat)

Nama Keluarga
contoh: die Lehmanns (keluarga Lehman)

PLURAL TANPA AKHIRAN

- Maskulin dengan akhiran -el, -en, -er
contoh: der Löffel - dei Löffel (sendok)
 
- Netral dengan Akhiran -chen, -lein
contoh: das Mädchen - die Mädchen (anak perempuan)

SINGULAR (TUNGGAL) ATAU PLURAL (JAMAK)

- Kebanyakan kata benda dapat digunakan dalam bentuk tunggal (singular)
  atau jamak (plural)
contoh: 
der Geldchein      - die Geldcheine (catatan Bank)
die Münze            - die Münzen (koin)
 
- Beberapa Kata benda cenderung hanya digunakan dalam bentuk tunggal
   contoh: da Geld (uang), der Hunger (kelaparan), die Milch(susu)
   catatan: ada bentuk jamak " die Gelder " tapi memiliki arti yang berbeda.

- Beberapa kata benda hanya digunakan dalam bentuk Jamak (plural)
  contoh: die Eltern (orang tua), die Leuthe (orang -orang), die Ferien(liburan)

KOSAKATA TAMBAHAN (Wortschatz)

bis bald!     - samapai nanti
danke         - terimakasih
gehen         - keadaan
gut             - baik
hallo!         - hallo
heißen        - bernama
hören         - mendengar
sehr           - sangat
auch          - juga
Tschüs!     - Dah!
wer?          - siapa?
Wie?         - Bagaimana?
die Entschuldigung - permohonan maaf
Wie geht es Ihnen? -Es geht    - Bagaimana keadaan anda? - Lumayan

Terimakasih telah membaca artikel Kata benda bentuk jamak bahasa Jerman semoga membantu anda yang sedang mencari dan mendalami Bahasa Jerman, Mohon saran dan pendapat nya di kolom komentar apakah artikel ini membantu.

Vielen Danke Schon.

hiem

 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama